Resep Pizza TANPA Oven


Jadi ceritanya hari sabtu kemarin aku nyobain bikin pizza, resepnya aku dapat dari dapur umami
Ternyata orang rumah pada suka, akhirnya kemarin bikin lagi
Cara bikinnya lumayan gampang, trus ngga perlu pakai oven
Resep ini, aku sesuaikan sama selera aku sendiri ~

BAHAN :
  • Tepung terigu protein tinggi  250 gr
  • Gula 3 sdm
  • Garam 1 sdt
  • Ragi  5 gr
  • Minyak goreng 3 sdm
  • Air es 125 ml


BAHAN TOPING :

  • Saos tomat
  • Keju
  • Bawang Bombay
  • Jagung
  • Mayones

*untuk toping bahan dan ukurannya sesuai selera

CARA MEMBUAT :

Pertama buat adonan roti, campurkan tepung, ragi, minyak goreng, gula, garam.
Kemudian ratakan dengan air es.
Adonan diulen sampai kalis ( sama seperti membuat donat ), bulatkan adonan, setelah itu  diamkan di wadah yang ditutup dengan kain basah selama kurang lebih 45 menit.
Setelah 45 menit, angkat adonan, pipihkan.
Bentuk seperti roti pizza, lalu tusuk - tusuk adonan menggunakan garpu.
Letakkan pada wajan yang bertutup, tambahkan toping.
Terakhir, masak pizza menggunakan wajan bertutup dengan api kecil kurang lebih selama 15 menit.


SELAMAT MENCOBA



*untuk lebih jelas bisa dilihat di channel youtube dapur umami :)

Komentar

Postingan Populer